handbody scarlett warna ungu

Kandungan dan 5 Manfaat Handbody Scarlett Warna Ungu

Pentingnya memanjakan kulit dengan skincare telah banyak disadari oleh kaum perempuan. Sebab selain untuk menunjang penampilan, serangkaian perawatan ini akan hindarkan kulit dari masalah-masalah. Salah satunya, ialah dengan menggunakan handbody Scarlett ungu by Felicya Angelista yang tawarkan banyak manfaat untuk kulit tubuh.

Diakui atau tidak, memiliki kulit yang sehat dan cerah sepanjang hari tidak hanya menambah kepercayaan diri, tapi juga membuatmu merasa nyaman. Selain itu aroma menyegarkan yang dimiliki oleh produk-produk Scarlett juga bisa meningkatkan mood.

Inilah alasan mengapa meskipun serangkaian perawatan kulit terkesan merepotkan, rutinitas ini tetap dilakukan karena memang sudah menjadi suatu kebutuhan.

Kandungan Handbody Scarlett Whitening Warna Ungu

handbody scarlett warna unguSeringkali, ingredients atau komposisi suatu produk menjadi salah satu pertimbangan sebelum memutuskan untuk membelinya. Meskipun membutuhkan ketelitian, cara ini akan memungkinkan kamu terhindar dari poduk palsu bahkan hingga produk yang berbahaya.

Sebab alih-alih mendapatkan manfaat yang dibutuhkan oleh kulit, menggunakan produk yang demikian hanya akan memperburuk masalah kulit.

Baca juga: 6 Produk Scarlett dan Manfaatnya untuk Kamu

Akan tetapi, kamu tidak perlu khawatir jika hendak menggunakan produk-produk dari Scarlett. Untuk handbody Scarlett warna ungu misalnya. Sebab setiap produk Scarlett sudah lulus uji BPOM dan tersertifikasi halal MUI.

Lalu, apa saja sih ingredients yang dikandung Scarlett Whitening Body Lotion yang disebut-sebut dapat mencerahkan kulit bahkan untuk pemakaian pertama kalinya ini?

Berikut ini adalah daftar kandungan handbody Scarlett warna ungu:

  • Glutathione
  • Fragrance
  • Acrylic polimer
  • Cetearyl Alcohol
  • Triisopropanol Amin
  • Propana-1-1-diol
  • Propane-1,2,2-triol
  • Beads A2-milicapsule
  • Dmdm Hydantoin
  • H2O

Komposisi bahan-bahan aktif tersebut aman sehingga cocok digunakan untuk kulit, utamanya kulit wanita Indonesia. Inilah alasan lain mengapa berbagai produk brand lokal yang satu ini termasuk handbody Scarlett warna ungu banyak mudah diterima dan layak kamu coba.

Dan bukan itu saja, mengingat bahwa sebenarnya produk body lotion Scarlett miliki banyak varian, kamu bisa memilih salah satunya.

Manfaat Handbody Scarlett Warna Ungu

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, handbody Scarlett dibuat dengan berbagai bahan yang aman untuk kulit. Sebaliknya, perpaduan semua ingredients tersebut memberikan hasil yang diinginkan setelah pengaplikasiannya. Langsung saja, berikut adalah manfaat yang bisa kamu rasakan ketika menggunakan handbod scarlett warna ungu.

Melembabkan kulit dengan vitamin E-nya

handbody scarlett warna unguCuaca yang tak menentu seringkali dijadikan alasan seseorang enggan keluar rumah. Sebab perubahan cuaca ini seringkali membuat kulit menjadi kering. Padahal, kulit memerlukan tingkat kelembaban tertentu supaya tidak mudah teriritasi atau bahkan memunculkan warna kemerah-merahan.

Penggunaan handbody lotion Scarlett warna ungu secara rutin setiap hari diperlukan untuk menjaga kelembaban kulit. Hal ini karena produk perawatan kulit tubuh atau body care ini mengandung vitamin E yang membantu kulit supaya terhidrasi dengan baik dan tetap kenyal. Sehingga nantinya, kamu tidak akan mengalami bagaimana rasanya kulit perih karena pecah-pecah.

Mencerahkan kulit

Salah satu manfaat yang membuat handbody Scarlett warna ungu dikenal secara luas adalah kemampuannya dapat mencerahkan kulit bahkan dari pemakaian pertama kalinya. Jika kamu penasaran mengapa produk perawatan kulit tubuh bisa miliki manfaat itu, maka jawabannya adalah karena Scarlett body lotion mengandung Glutathione.

Glutathione atau yang sering disebut dengan GSH adalah antioksidan kuat yang bisa tangkal radikal bebas. Seperti yang telah kita ketahui bersama, radikal bebas sangat berbahaya karena dapat sebabkan kerusakan pada sel. Selain itu, mother of antioksidant ini juga memiliki efek antimelanogenesis yang mana dapat melawan pembentukan pigmen melanin.

Bukan itu saja, selain dikenal sebagai kosmetik pencerah kulit, glutathione yang dikandung handbody Scarlett warna ungu juga dapat mengurangi keriput. Sehingga tentu saja, Scarlett body lotion ini akan bisa menyamarkan bahkan menghilangkan keriput yang biasa muncul sebagai tanda-tanda penuaan.

Menghaluskan kulit

Selain dapat mencerahkan kulit, manfaat handbody Scarlett warna ungu berikutnya adalah dapat menghaluskanya. Sehingga bukan hanya satu manfaat yang akan kamu dapat dari pengaplikasian scarlett body lotion, melainkan banyak sekali. Ya, tidak menutup kemungkinan jika jenis kulitmu adalah kulit normal.

Baca juga: Cara Menggunakan Serum Scarlett yang Benar

Benar saja, penggunaan handbody Scarlett warna ungu secara rutin dapat menghaluskan kulit yang kasar yang sering disembunyikan. Misalnya saja pada bagian siku dan lutut. Oleh karena itulah, jika kamu  merasa memiliki keluhan kulit yang demikian, tidak ada salahnya jika kamu mencoba menggunakan produk Scarlett body lotion yang dibandrol dengan harga Rp. 75.000 ini.

Memperlambat tanda penuaan

handbody scarlett warna unguSeperti yang telah disinggung sebelumnya, salah satu komposisi handbody Scarlett warna ungu adalah Glutathione. Bahan yang dikenal juga dengan GSH ini tidak hanya dikenal karena manfaatnya untuk memutihkan kulit saja, tapi juga manfaatnya sebagai antiaging.

Tidak dapat dipungkiri jika kemunculan garis-garis keriput seringkali memunculkan rasa kurang percaya diri. Sehingga berbagai cara pun dilakukan sekadar untuk menyamarkan garis-garis tersebut, diantaranya adalah dengan mengonsumsi suplemen-suplemen tertentu hingga senam wajah. Namun kini kamu tidak perlu khawatir, sebab handbody Scarlett warna ungu yang bisa memperlambat tanda-tanda penuaan.

Miliki aroma wangi yang menyegarkan

Manfaat handbpdy Scarlett warna ungu yang terakhir adalah dapat memperbaiki mood-mu karena aromanya yang menyegarkan. Bisa dikatakan jika ini adalah kelebihan atau ciri khas yang menjadi keunggulan produk kecantikan dari Scarlett. Yakni, terinspirasinya produk ini dari parfum terkenal.

Manfaat Scarlett body lotion ini pun membuatmu tidak hanya merasakan manfaat yang baik untuk kulit, tapi juga untuk memperbaiki hari-hari yang suram. Sebab setelah mengaplikasikan handbody Scarlett warna ungu ini, mood akan naik dan tentunya kamu akan siap hadapi hari.

Cara Menggunakan Handbody Scarlett warna ungu

handbody scarlett warna unguSebagai pengguna produk perawatan kulit, tentu kamu sudah familier dengan brand Scarlett dari Felicya Angelista. Handbody salah satunya. Sebenarnya, ada beberapa varian yang bisa kamu pilih. Mulai dari charming dengan warna ungunya, pink romansa, hijau fantasia yang miliki aroma menyegarkan. Dari berbagai varian tersebut, handbody Scarlett warna ungu ialah produk yang banyak diincar oleh kaum hawa.

Untuk mendapatkan manfaat yang dibutuhkan, kamu harus mengaplikasikan handbody Scarlett warna ungu dengan tepat. Di antara waktu yang tepat untuk menggunakan handbody Scarlett ini adalah sesaat setelah mandi. Hal ini karena setelah mandi adalah waktu yang memungkinkan kulit tubuh miliki kelembaban yang baik. Sementara itu, kegunaan handbody adalah dapat mengunci kelembaban.

Oleh karena itulah, kamu bisa mengaplikasikan handbody lotion Scarlett warna ungu ini untuk body care. Adapun langkah-langkahnya adalah dengan mengambil lotion ini setapak. Kemudian, usapkan hand body dari Scarlett ini ke seluruh tubuh supaya dapat memperoleh manfaat handbody yang dapat mencerahkan kuilt ini. Tunggu 3 – 5 menit hingga warna putihnya memudar, dan kamu siap menjalankan aktivitas seperti biasanya.

Itulah tadi paparan mengenai kandungan, manfaat, dan cara menggunakan handbody Scarlett warna ungu. Banyaknya keuntungan dengan menggunakan produk kecantikan dari Scarlett ini membuat harga yang ditawarkan tidak terlihat mahal. Sebab kenyataannya, harga produk perawatan kulit tubuh ini sebanding dengan manfaat yang bisa kamu dapatkan.