Kamu pasti pernah berada di masa-masa coba-coba produk skincare untuk pemula. Wajar saja, pengaruh iklan dah murahnya harga membuat siapa saja tergiur untuk berpaling. Padahal, itu gak baik untuk kesehatan kulit wajah kamu lho!
Karena setiap skincare kandungannya berbeda-beda. Dan juga tipe kulit wajah tiap orang tingkat sensitifnya berbeda pula. Jadi, ada yang gak menimbulkan masalah apa-apa. Tapi ada juga yang malah mendatangkan banyak masalah bagi wajah, seperti jerawat, kusam, breakout, dan lain sebagainya.
Nah, buat kamu yang lagi cari produk skincare untuk pemula, kamu bisa lho baca ilmunya di sini.
Daftar Isi Artikel
Tips Memilih Produk Skincare untuk Pemula
Hal paling mendasar yang harus kamu tahu sebelum memakai skincare adalah tahu bagaimana cara memilih produk skincare untuk pemula yang tepat. Karena skincare itu bisa menjadi racun atau juga menjadi obat. Jangan sampai, karena tergiur iklan tertentu kamu jadi merusak kulit wajah sendiri.
Biar gak salah pilih, yuk baca tips memilih produk skincare untuk pemula di bawah ini.
Produk Skincare untuk Pemula Sesuai dengan Jenis Kulit
Yap, skincare yang baik adalah skincare yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Kalau kamu tipe oily, cari skincare yang khusus untuk wajah oily. Begitu pun dengan wajah normal, kering, dan sensitif. Karena setiap jenis skincare kandungannya berbeda-beda.
Setiap kandungan belum tentu cocok untuk tipe wajah yang lainnya. Malah justru bisa menimbulkan masalah lain atau tidak sesuai dengan yang diharapkan. So, kenali dulu jenis kulit wajah kamu.
Baca juga: 5 Tips Skincare untuk Fungal Acne
Produk Skincare untuk Pemula yang pH Balanced
Skincare dengan pH balanced merupakan produk skincare untuk pemula yang aman. Karena dengan pH yang seimbang bisa digunakan untuk semua jenis kulit apa pun. Selain itu, pH seimbang tidak akan membuat kulit wajah kamu iritasi.
Memiliki Komposisi yang Tidak Banyak
Banyak yang bilang produk skincare untuk pemula bagusnya komposisinya tidak terlalu banyak. Kamu bisa melihat di bagian ingredients product. Semakin banyak komposisinya, semakin banyak campuran bahan kimiawi pada skincare yang kamu pakai.
Kamu juga harus memperhatikan, apakah skincare kamu mengandung SLS, paraben, fragrance, atau alkohol? Karena bahan-bahan tersebut tidak baik untuk kesehatan kulit kamu.
Rekomendasi Produk Skincare untuk Pemula
Next, kalau kamu sudah baca tips di atas, selanjutnya kamu bisa memilih produk skincare untuk pemula yang tepat. Nah, di bawah ini ada serangkaian produk skincare yang direkomendasikan buat kamu.
Biore Makeup Remover Perfect Cleansing Water Oil Clear
Sisa makeup yang tidak terangkat secara sempurna menjadi salah satu penyebab masalah di wajah kamu. Apalagi kalau kamu tidak melakukan double cleansing dengan benar. Membersihkan makeup dengan cleansing water adalah tahapan wajib yang harus kamu lakukan sebelum lanjut ke rangkaian skincare lainnya.
Makeup remover ini ringan di kulit karena water based. Selain itu dapat membersihkan residu makeup dan kotoran yang menempel pada wajah.
Senka Perfect Whip Fresh Anti Shine
Produk skincare untuk pemula yang satu ini wajib kamu coba. Facial foam ini tidak memberikan efek tegang pada wajah seperti sabun muka lainnya. Dengan kandungan green tea, membantu kamu yang punya kulit cenderung oily skin.
Facial wash ini cocok digunakan setelah kamu membersihkan makeup dengan cleanser agar hasilnya maksimal.
St. Ives Fresh Skin Apricot Scrub
Melakukan scrub pada wajah bisa kamu lakukan seminggu sekali. Scrub bertujuan untuk mengangkat sel-sel kulit mati agar digantikan dengan sel kulit yang baru. Karena jika sel kulit mati dibiarkan menumpuk bisa membuat wajah kamu terlihat kusam dan tidak sehat.
Skincare ini mengandung butiran scrub yang halus dan tidak mengiritasi kulit. Selain mengeksfoliasi wajah, menggunakan scrub ini akan membuat wajah kamu lembab dan juga cerah.
Nature Republic Soothing & Moisture Aloe Vera
Menjaga kelembaban alami kulit menjadi sesuatu yang penting agar skin barrier kamu tidak rusak. Salah satunya adalah dengan menggunakan moizturizer dari Nature Republic yang bahan utamanya adalah Aloe Vera.
Sebagai bahan yang alami, Aloe Vera dapat melembabkan kulit kamu. Selain itu, produk ini juga multifungsi, bisa digunakan untuk sleep mask, body lotion, atau masker rambut. Moisturizer ini berbentuk gel bening yang mudah menyerap ke dalam kulit. Sangat cocok untuk kulit kamu yang cenderung kering.
Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50++
Sunscreen ini menjadi salah satu produk skincare untuk pemula yang bermanfaat banget. Karena bisa melindungi kulitmu dari paparan sinar matahari seperti UV A dan UV B. Sunscreen ini tidak seperti sunscreen lainnya karena mudah meresap dan tidak lengket. Sebab, produk ini water based. Jadi tidak meninggalkan bekas whitecast di wajah atau pun menyebabkan oily.
SPFnya sangat mendukung untuk kamu yang tinggal di wilayah tropis. Selain itu sunscreen ini mengandung hyaluronic acid, royal jelly, dan citrus mix yang dapat melembabkan kulit kamu dengan sempurna.
Tahapan Penggunaan Produk Skincare untuk Pemula
Kamu gak bisa sembarangan memakai produk skincare untuk pemula lho! Karena ada urutan yang harus kamu taati agar setiap produk skincare bekerja sesuai dengan fungsinya.
Produk Skincare Untuk Pemula Pagi Hari
Pada pagi hari, awali dengan membersihkan muka dengan cleanser. Kemudian, cuci muka dengan facial foam yang sesuai dengan kondisi kulit wajah. Jika sudah, gunakan toner untuk mengembalikan pH kulit yang sempat berkurang akibat penggunaan sabun wajah. Toner pun harus sesuai dengan jenis kulit kamu ya!
Setelah itu, gunakan serum anti acne atau brightening yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Dan yang terakhir akhiri dengan penggunaan sunscreen yang mudah meresap di kulit. Sebaiknya pilih sunscreen yang ringan berbentuk gel.
Baca juga: 3 Fakta Cara Pakai Makarizo Hair Energy
Produk Skincare Untuk Pemula Malam Hari
Rangkaian produk skincare untuk pemula di malam hari tidaklah sama dengan pagi hari. Pertama, gunakan cleanser, lalu dilanjutkan dengan facial foam. Setelah itu gunakan toner yang sudah ditaruh di kapas. Lanjutkan dengan serum sebanyak 2-3 tetes. Dan ditutup dengan penggunaan moisturizer.
Double cleansing adalah metode pembersihan wajah terbaik yang wajib kamu lakukan, kalau kamu ingin mendapatkan hasil yang sempurna. Karena double cleansing bisa membersihkan kotoran di wajah melalui dua tahapan, yaitu cleanser dan facial foam.
Wajah yang bersih lebih siap menerima rangkaian produk selanjutnya dibandingkan dengan kamu yang hanya membersihkan wajah menggunakan facial foam saja.
Kalau kamu masih ragu atau bingung mencari produk skincare untuk pemula, kamu bisa berkonsultasi langsung dengan dokter kecantikan. Dengan begitu kamu akan mendapatkan wawasan dan tata cara penggunaan skincare yang benar. Cara ini dinilai lebih aman dibandingkan dengan mencoba-coba berbagai macam produk skincare.
Kalau kamu, sekarang sedang mencoba produk skincare untuk pemula yang mana?